Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

5 Pilar Asing Chiangrai United Ini Ancam Bali United, Ada Pemain Timnas Korea Selatan

By Metta Rahma Melati - Minggu, 21 Januari 2018 | 17:12 WIB
Skuat Bali United dalam sesi foto sesaat sebelum kick off kontra Tampines Rovers FC pada babak kualifikasi Liga Champion Asia 2018 di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Selasa (16/1/2018) (YAN DAULAKA/BOLASPORT.COM)

Bali United akan bersua dengan Chiangrai United di laga kualifikasi Liga Champions Asia 2018 di Stadion Singha, Thailand, Selasa (23/1/2018).

Chiangrai United telah memiliki lima pemain asing, dan beberapa berpotensi diturunkan saat hadapi Bali United.

Pada awal musim 2018, Chiangrai United mendaratkan dua striker asing yakni Mark Bridge dari Westren Sydney, Jandson dos Santos dari Al Khaleej Club.

Kemudian mendaratkan dua pemain asing lagi yakni Cleiton Silva asal Shanghai Shenxin dan Gilberto Macena (Brasil) eks pilar Bangkok United musim 2017.

Cleiton Silva merupakan pemain bintang di thailand dan merupakan pemain dengan rekor gol terbayak sepanjang masa di Liga Thailand.

(Baca Juga: Luis Milla Coba Bek Timnas U-23 Indonesia Ini Jadi Penyerang)

Terakhir, Lee Yong-rae yang merupakan pemain timnas Korea Selatan yang didatangkan dari Suwon Samsung Bluewings.

Dengan adanya striker berkualiatas itu, Chiangrai United siap menguji pertahanan Bali United.

Komposisi baru Chiangrai United itu, mereka sukses menjuarai Piala Super Thailand 2018 dengan menundukkan Buriram United dengan adu penalti (6-5).

"Kami mengawali musim ini dengan gelar juara," ucap Macena seperti dikutip dari Folha Do Bico, dikutip BolaSport.com dari Tribun Bali.

"Kami juga harus lebih percaya diri di pertandingan kualifikasi Liga Champions Asia melawan Bali United," katanya.