Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Pelatih Persib, Roberto Carlos Mario Gomez, mengaku bahwa perkembangan tim berjulukan Maung Bandung itu berjalan dengan baik.
Mario Gomez pun lebih memprioritaskan kompetisi Liga 1 yang rencananya akan bergulir pada Maret 2018.
Pelatih asal Argentina itu telah menangani Persib selama kurang lebih satu bulan, dan ia membericarakan bagaimana waktu yang diperlukan untuk membangun sebuah tim.
"Saya sudah bekerja di banyak tempat dan di tiap klub, saya coba membangun sebuah tim,” kata Mario Gomez, dikutip BolaSport.com dari laman resmi Persib.
“Untuk itu kami butuh waktu, minimal 6 bulan. Beberapa bisa butuh lebih dari itu atau ada juga yang kurang. Saat ini, kami baru bekerja satu bulan tapi saya tegaskan, kami sudah berada di jalan benar," katanya.
Lebih lanjut, dengan tegas Mario Gomez mengungkapkan bahwa membangun tim memang butuh waktu.
(Baca Juga: Kembali dari Mudik untuk Menikah, Pemain Ini Tak Sabar Kembali Memperkuat Persija)
"Apa yang kami butuhkan saat ini adalah waktu. Itu bukan alasan tetapi memang itu waktu yang normal jika sebuah tim sedang berkembang. Di saat yang sama, tim itu juga butuh kemenangan," katanya.
Persib saat ini berada di urutan ketiga klasemen sementara Grup A Piala Presiden 2018.
Tim besutan Mario Gomez itu membutuhkan kemenangan melawan PSM Makassar di Stadion Gelora Bandung Lautan Api, Jumat (26/1/2018) demi menjaga peluang lolos ke babak delapan besar.
(Baca Juga: Neymar Rela Gajinya Dipotong demi Bisa Pindah ke Real Madrid)
Meskipun demikian Mario Gomez menjelaskan bahwa kemenangan tidak bisa dijadikan tolak ukur kesiapan Persib untuk Liga 1 2018.
"Tidak begitu caranya, kami masih butuh waktu. Waktu untuk menjadi tim yang sangat baik dan bobotoh perlu bersabar karena persiapan tim ini masih berlangsung dan hasil yang terbaik akan datang,” katanya.