Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Tak Kesulitan Adaptasi, Bek Anyar Sriwijaya FC Siap Tampil Kontra PSMS Medan

By Irwan Febri Rialdi - Kamis, 25 Januari 2018 | 21:35 WIB
Pemain Sriwijaya FC, Alvin Tuasalamony, Marco Mauredje Sandy, Hamka Hamzah (www.instagram.com/sriwijayafc.id/)

Pemain anyar Sriwijaya FC, Hamka Hamzah, mengaku kondisinya kian membaik setelah mengikuti dua kali sesi latihan dibawah komando pelatih Rahmad Darmawan.

Eks pemain PSM Makassar ini pun menyatakan siap melakoni laga kontra PSMS Medan di laga pamungkas grup A Piala Presiden 2018.

Hal ini tak lepas dari kondisi fisiknya yang ia rasa jauh lebih siap dari hari-hari sebelumnya.

“Kondisi saya masih 80-90 persen, namun rasanya bukan sesuatu masalah," ujar Hamka seperti dikutip BolaSport.com dari Sriwijaya Post, Kamis (25/1/2018) sore.

"Saya pemain yang sudah cukup lama dan istilahnya berpengalaman, sehingga nanti Insha Allah akan bisa mengatur tempo,” tuturnya melanjutkan.

(Baca Juga: Ini yang Ditakuti Sriwijaya FC dari PSMS)

Mantan pemain Timnas Indonesia ini juga mengaku tak sulit beradaptasi di Sriwijaya FC.

“Rasanya di Indonesia tidak ada istilah adaptasi," jelas pemain 33 tahun itu.

"Karena di sini saya banyak pemain yang sudah kenal, baik yang pernah bermain di timnas atau klub lainnya,” tuturnya menutup.

(Baca Juga: Daftar Top Scorer Sementara Piala Presiden, Satu Pilar Asing Merangsek ke Puncak)

Pertandingan Sriwijaya FC kontra PSMS Medan bakal digelar di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Jumat (26/1/2018) pukul 15.30 WIB.