Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Kapten Persija Jakarta, Ismed Sofyan, sangat senang dengan adanya jersey baru bagi skuatnya menyambut kompetisi Liga 1 2018 keluaran Specs Indonesia.
Menurut pesepak bola asal Aceh itu, jersey ini akan menjadi penyemangat baru untuk pasukan ibu kota.
Persija secara resmi mengeluarkan desain jersey berwarna merah, putih, dan orange yang akan dipergunakan untuk kompetisi musim 2018.
Jersey utama Persija nantinya akan berwarna merah, putih untuk tandang, dan orange merupakan kostum ketiga.
(Baca Juga: Maret 2018, Lionel Messi Dikabarkan Merumput di Stadion Manchester City)
"Semoga ini menjadi sebuah motivasi dan semangat baru bagi Persija," kata Ismed di Spring Hill, Kemayoran, Jakarta Pusat, Jumat (2/2/2018).
"Semoga juga apa yang kami inginkan pada musim 2018 ini bisa tercapai," ucap Ismed menambahkan.
Ismed juga meminta kepada The Jakmania agar bisa membeli jersey original.
Sebab, itu akan memberikan dukungan kepada Persija bertanding dari segi finansial.
(Baca Juga: Jadwal Siaran Pekan Ke-26 Liga Inggris - Minggu Berat Tottenham, Liverpool, dan Chelsea)
Pesepakbola berusia 38 tahun juga berharap The Jakmania bisa lebih baik mendukung Persija di musim 2018.
Dukungan dari The Jakmania akan membuat Persija bisa lebih baik lagi.
"Saya minta dukungan dari The Jakmania agar mereka bisa lebih kreatif dan menjadi contoh suporter lainnya," kata Ismed.
A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on