Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Dokter tim Persib Bandung, Rafi Ghani menuturkan, Michael Essien membutuhkan waktu untuk memulihkan cedera lutut kanannya.
Rafi menuturkan pihaknya sudah berkonsultasi dengan dokter spesialis ortopedi dan memberikan obat untuk mempercepat pemulihan Essien, sehingga diharapkan pemain yang menggunakan nomor punggung 5 ini bisa cepat bergabung.
"Dia perlu istirahat beberapa lama, jadi saya sudah lakukan pemeriksaan, sudah saya kasih obat, sudah dilakukan MRI. Saya sudah konsultasikan ke spesiaslis ortopedi. Ada beberapa tahap memang pengobatan awalnya," katanya pada BolaSport.com, Sabtu (3/2/2018).
(Baca Juga: Pep Guardiola Sebut Burnley sebagai Tim Paling Inggris Saat Imbangi Manchester City)
"Di tahap awal hanya beberapa minggu butuh istirahat, mudah-mudahan bagus dengan pengobatan awal, tapi kalau tak ada, tahap dua yang harus dia tempuh. Semuanya sudah saya laporkan kepada pelatih dan manajemen," katanya.
Rafi tidak bisa menentukan sampai kapan pemain yang sempat berkostum Chelsea ini membutuhkan waktu untuk memulihkan kondisinya.
(Baca Juga: Ini Alasan Jose Mourinho Cadangkan Paul Pogba pada Laga Kontra Huddersfield Town)
Namun, Rafi berharap Michael Essien bisa segera pulih dan kembali berlatih, karena Persib saat ini sedang mempersiapkan diri untuk tampil di kompetisi Liga 1 2018.
"Saya belum bisa menentukan waktunya. Kalau saya sebutkan waktunya ternyata melebihi atau meleset, ada tahap yang harus diambil berikutnya," ucapnya.