Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Pemain Muda Persib Ini Bersyukur Diboyong ke Pemusatan Latihan

By Fifi Nofita - Selasa, 6 Februari 2018 | 17:12 WIB
Pemain muda Persib, Ariya Nugraha. (@SIMAMAUNG/TWITTER)

Ariya Nugraha bersama dua rekannya dari Diklat Persib Rizky Hidayat, dan Wildan Ramdani, dibawa pelatih Persib Bandung, Roberto Carlos Mario Gomez ke Jepara, untuk mengikuti program pemusatan latihan selama sepekan.

Ariya mengaku bersyukur dibawa ke Jepara oleh pelatih asal Argentina tersebut, karena dengan begitu ia akan mendapatkan pelajaran baru yang sebelumnya tidak didapat saat berlatih dengan Diklat Persib.

"Alhamdulillah perasaan Ariya senang, soalnya ini training centre pertama bareng senior ini juga bisa menambah pengalaman Ariya," kata Ariya, Selasa (6/2/2018).

(Baca Juga: Kejuaraan Asia Beregu 2018 - Hasil Lengkap Pertandingan Tim Putri Indonesia Vs Singapura)

Pemain kelahiran Bandung, 19 Maret 1998 ini mengaku masih membutuhkan adaptasi untuk menjalankan program latihan yang diberikan tim pelatih secara maksimal.

"Tentunya senang bisa kembali berlatih dengan senior meskipun kalau latihan dengan senior kadang suka ada rasa canggung," ucap Ariya.

(Baca Juga: Bali United Jadi Tim Semifinalis yang Terima Uang Paling Banyak hingga Babak 8 Besar Piala Presiden 2018)

Meski begitu Ariya merasa senang, karena pemain senior sangat membantunya untuk beradaptasi dan tak sungkan memberikan masukan kepadannya, sehingga ia bisa membenahi kekurangan yang dimilikinya.

"Tapi mereka (pemain senior) ngedukung dan selalu ngasih tahu kalau Ariya ada kesalahan saat latihan," ujar Ariya.