Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Persela Lamongan Kembali Datangkan Dua Pemain Asing

By TB Kumara - Kamis, 22 Februari 2018 | 11:18 WIB
Pemain asing Persela asal Brasil, Costa Alves Wallace, menjadi pemain seleksi yang masih bertahan sejak gelaran Piala Presiden lalu. (TB KUMARA/BOLASPORT.COM)

Persela Lamongan terus melakukan latihan secara intensif jelang kompetisi Liga 1 musim depan. Termasuk mencari pemain asing yang sesuai dengan karakter Persela.

Saat ini ada tiga pemain asing mencoba keberuntungan di tim berjuluk Laskar Joko Tingkir yakni dua dari Brasil dan satu dari Jepang.

(Baca Juga: Aleix Espargaro Kecewa Usaha Kerasnya di Thailand Tidak Membuahkan Hasil)

Mereka adalah Costa Alves Wallace pemain asal Brasil yang berposisi di sektor bek tengah yang sudah bergabung bersama Birrul Walidan dan kolega sejak gelaran Piala Presiden lalu.

Sedangkan Diego Assis yang juga asal Brasil baru empat hari mengikuti trial bersama Naoyuki Yamazaki asal Jepang, keduanya bermain di sektor gelandang serang.


Diego Assis, pemain asing asal Brasil saat mengikuti latihan seleksi Persela Lamongan di Stadion Surajaya Lamongan, Rabu (21/2/2018) sore.(TB KUMARA/BOLASPORT.COM)

Pelatih Persela Lamongan Aji Santoso mengatakan sejauh ini perkembangan timnya berjalan dengan baik, termasuk dua pemain asing asal Brasil Costa Alves Wallace dan Diego Assis.

"Ya ada tiga pemain asing yang ikut trial bersama kita, dua dari Brasil, satu dari Jepang. Mudah-mudahan mereka sesuai dengan karakter Persela," kata Aji.


Pelatih Persela Lamongan, Aji Santoso berada di bangku cadangan pemain sebelum memulai latihan.(TB KUMARA/BOLASPORT.COM)

"Wallace selama ini menunjukkan perkembangan yang bagus di sektor belakang. Sedangkan Diego Assis, kita akan terus memantau, dia pemain yang rajin bergerak, visi bermain bagus, skill juga bagus tapi masih harus adaptasi dengan pemain lainnya. Yamazaki juga akan kita pantau," tambah Aji.

(Baca Juga: Pelatih AS Roma Ingin Ganti Setengah Tim saat Melawan Shakhtar Donetsk)

Aji mengaku hingga kini masih mencari sosok pemain asing yang pas dengan timnya. Menurutnya, Banyak pemain asing yang datang mengikuti trial tapi tidak sesuai dengan apa yang ada di Video.

"Mereka (pemain asing) yang datang banyak yang tidak sesuai dengan yang kita lihat di video. Mereka bagus di video tapi waktu trial di sini sangat jauh di bawah kualitasnya. Ya mudah-mudahan dalam sisa waktu yang ada, kita mendapatkan pemain asing yang bagus," tambah aji.

(Baca Juga: Lagi, Anak Jose Mourinho Tunjukkan Cinta kepada Lionel Messi dan Barcelona)

Seperti diberitakan, sejak turnamen pra-musim Piala Suramadu hingga Piala Presiden, Persela Lamongan sudah mencoret sejumlah pemain asing.

Diantarnya adalah Zohib Islam Haroon Fakhruddin Amiri, Fatkhullo Fatkhulloev, Gaston Castano, Alessandro Padovani Celin, dan Jefferson Lopes.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P