Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Bek Persib Bandung, Supardi Nasir memiliki pendapat terkait lawan yang dianggap tidak sepadan bagi Persib di dalam laga uji coba.
Persib Bandung baru saja melawan tim Priangan Selection di Stadion Wiradadaha, Kota Tasikmalaya, Sabtu (24/2/2018).
Tim besutan Mario Gomez itu menang dengan skor 4-0.
"Kami tahu kelas tim yang kita lawan masih di bawah. Itu bagus bagi kami untuk mengasah (naluri bermain) karena saat menghadapi lawan yang kuat, mungkin saja kami akan buntu," kata Supardi, dikutip BolaSport.com dari laman resmi Liga 1.
Supardi pun yakin dengan cara bertahap Persib akan tampil lebih baik dari Liga 1 musim 2017.
(Baca Juga: Marko Simic Buka-bukaan Soal Naturalisasi dan Luis Milla kepada Jurnalis Kroasia)
Pasalnya masih ada waktu sekitar dua minggu untuk Persib melakukan persiapan sebelum kick off Liga 1 2018.
"Memang dengan lawan seperti ini, kualitas tim belum teruji. Kita semua lihat, kerja keras pemain bertahan masih minim karena di pertandingan itu kita masih mencari chemistry," katanya.
"Tapi, kita juga kan saat ini masih dalam tahap persiapan, nanti mungkin menjelang beberapa hari sebelum kompetisi, baru di situ kita mulai melawan tim yang lebih kuat."