Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Ditaksir PSMS Medan, Ini Tanggapan Gian Zola

By Irwan Febri Rialdi - Sabtu, 3 Maret 2018 | 18:06 WIB
Gelandang Persib Bandung, Gian Zola, saat berlatih menjelang melawan Borneo FC dalam laga Liga 1 2017. (@GIANZOLA08/TWITTER)

 Beberepa hari ini, santer dikabarkan tentang kepindahan pemain muda Persib Bandung, Gian Zola, ke PSMS Medan.

PSMS Medan yang ditukangi Djadjang Nurdjaman secara terang-terangan ingin mendatangkan Zola, jika gagal merekrut playmaker asal Liberia, Zah Rahan Krangar.

Namun, Zah Rahan pun tak jadi ke PSMS Medan

Ia memilih merapat ke Madura United.

Hubungan Djanur dengan Zola tak perlu diragukan lagi.

(Baca Juga: Kasari Presiden Saat Bermain Sepak Bola, Dua Pejabat Daerah Ini Dipenjara!)

Pelatih asal Majalengka itu sempat mengasuh Zola kala masih melatih Persib Bandung.

Kendati demikian, gelandang muda Persib Bandung itu justru kaget dengan rumor tersebut.

"Saya juga lihat di Instagram ramai, ya kaget," ujar Gian Zola seperti dikutip BolaSport.com dari Tribun Jakarta, Sabtu (3/3/2018).

(Baca Juga: Selain Jorge Diaz, Inilah 3 Striker Haus Gol yang Bisa Diboyong Persib Bandung)

Ditanya apakah ada klub yang mencoba menghubunginya, Zola enggan berkomentar.

"Rahasia, no comment," imbuhnya.

Zola mengatakan statusnya masih pemain Persib sesuai dengan kontrak.

Pemain jebolan Diklat Persib ini menghargai kontraknya dengan Persib Bandung.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P