Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Seperti Deja vu, Kekacauan Persib awal Musim 2017 pun Terjadi Kembali Sekarang!

By Estu Santoso - Senin, 5 Maret 2018 | 16:40 WIB
Striker Patrick Cruz diperkenalkan sebagai pemain Saigon FC musim 2017 pada 10 Januari 2017. (Dok. SAIGON FC)

BOLASPORT.COM – Persib Bandung sejak beberapa hari terakhir terus dikaikan dengan perburuan pemain, khususnya striker asing. Semua ini bak drama dan seperti ulangan awal musim 2017.

Sebelum Jorge Pereyra Diaz kabur dari hotel tempat menginap Johor Darul Takzim (JDT) di Singapura awal pekan lalu, Persib Bandung sudah santer diberitakan.

Pemberitaan ini terkait permintaan pelatih Mario Gomez agar manajemen Persib mendatangkan pemain baru untuk posisi striker asing.

Padahal, kuota empat pemain asing skuat Maung Bandung untuk 2018 sudah terpenuhi.

(Baca juga: Kejutan! Berstatus Finalis 2016, Indonesia Kalah dari Vietnam pada Penentuan Unggulan Piala AFF 2018)

Selain kenyataan itu, permintaan Mario Gomez ini memunculkan nama Jonathan Jesus Bauman, penyerang asal Argentina.

Sayang, Bauman yang kini jadi bagian klub Liga Yunani, PAE Kerkyra mulai meredup.

Semua itu setelah Jorge Diaz kabur dan langsung dikaitkan dengan JDT.

(Baca juga: Tiger, Satu Lagi Orang Kaya dari Thailand yang Memiliki Saham Mayoritas Klub Liga Inggris)

Drama pun makin pelik, tetapi hal ini sebenarnya sudah akrab dengan setiap Persib akan memulai musim.