Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Manajemen Madura United telah resmi mengumumkan satu pemain asing lagi yang bakal mengisi jajaran skuatnya musim depan.
Zah Rahan Krangar, pemain yang belakangan ini santer dikabarkan bergabung, resmi berlabuh di Madura United.
Hal ini disampaikan Madura United melalui akun Instagram resminya.
Tampak pada postingan terbaru akun @maduraunited.fc memperlihatkan sang Manager Haruna Soemitro bersama pemain baru.
"Selamat datang dan selamat bergabung Zah Rahan," tulis pada akun Instagram Madura United beberapa saat lalu, Selasa (6/3/2018).
Pemain yang bersama dengan Haruna adalah Zah Rahan Krangar, rekrutan baru Madura United yang berpaspor Liberia.
Selamat datang dan selamat bergabung Zahrahan Karanggar. . #Maduraunited #Madurabisa #Madurabersatu
A post shared by Madura United FC Official (@maduraunited.fc) on
Sebelumnya, Zah Rahan tercatat telah malang di Liga Indonesia dan memperkuat beberapa tim lokal Indonesia.
Di antaranya adalah Persekabpas Pasuruan (2005-2006), Sriwijaya FC (2007-2010), dan Persipura Jayapura (2010-2013).
(Baca Juga: Pelatih Persib Kembali Ungkapkan Kemarahan, Ini Penyebabnya!)
Dengan hadirnya pemain asal Liberia ini maka Madura United tinggal menunggu satu pemain lagi yaitu Alberto Antonio De Paula.
Pemain asal Brasil itu rencananya akan bergabung dengan tim Laskar Sape Kerrab julukan Madura United, besok (6/3/2018).
"Rencananya tanggal 7 sudah bergabung dengan tim bersama Zah Rahan," ucap Haruna Soemitro.
A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on