Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Presiden Madura United, Achsanul Qosasi, memberikan pesan atas lunasnya utang PT Liga Indonesia Baru (LIB).
PT LIB telah melunasi utang kepada Madura United yang belum dibayarkan usai gelaran Liga 1 musim 2017.
Dilansir BolaSport.com dari akun Twitter milik Madura United, klub berjuluk Laskar Sape Kerrab tersebut mengonfirmasi telah menerima pembayaran dari LIB.
Mendapatkan pembayaran dari PT LIB, MU pun tak lupa mengucapkan terima kasih.
(Baca Juga: Bonek Sambut Persebaya di Bandara Juanda Usai Laga Piala Gubernur Kaltim 2018)
Dalam unggahannya pada akun Twitter, terlunasinya kewajiban dari PT LIB pun diharapkan menjadi pelajaran yang berharga.
Achsanul Qosasi sebagai Presiden MU turut angkat biacara.
"PT Liga Indonesia Baru (LIB) sudah melunasi kewajibannya. Terima kasih dan semoga kompetisi musim 2018 lebih baik dalam mengatur dan mengelola keuangannya," kata Achsanul Qosasi dikutip BolaSport.com dari akun Twitter Madura United.
Dana yang telah diterima oleh MU, akan digunakan untuk kepentingan klub sesuai dengan yang telah direncanakan.
Madura United FC, telah menerima pembayaran dari PT LiB.
Terimakasih.. Untuk selanjutnya menjadi Pelajaran berharga utk memperbaiki pengelolaan Keuangan dimusim mendatang..
Dana ini akan kami gunakan utk kepentingan klub, sesuai perencanaan yg ada.
Salam sepakbola.. pic.twitter.com/rflO7aHIwE
— Madura United FC (@MaduraUnitedFC) March 7, 2018