Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Dijuluki Fauzimovic, Begini Tanggapan Rishadi Fauzi

By Suci Rahayu - Rabu, 7 Maret 2018 | 14:36 WIB
Striker Persebaya Surabaya, Rishadi Fauzi, melakukan selebrasi seusai mencetak gol ke gawang Borneo FC pada laga Piala Gubernur Kaltim 2018 di Stadion Palaran Samarinda, Kalimantan Timur, Minggu (03/04/2018) sore. (SUCI RAHAYU/BOLASPORT.COM)

Rishadi Fauzi kini menjadi salah satu penyerang lokal yang namanya sedang naik daun. Sebab, dia selalu tampil bagus bersama dengan Persebaya Surabaya. Tak pelak, julukan Fauzimovic pun kini melekat kepadanya.

Julukan Fauzimovic tentu saja tidak sembarangan diberikan. Sebab, julukan tersebut merujuk pada sosok Zlatan Ibrahimovic.

Penyerang tajam andalan Manchester United. Kiprah Ibrahimvic sebagai salah satu bomber terbaik dunia sudah tidak diragukan.

(Baca Juga: Media Prancis Ikut Soroti Kepindahan Loris Arnaud ke Persela Lamongan)

Mendapatkan julukan Fauzimovic, Rishadi mengaku tidak terlalu ambil pusing.

Sebab, julukan tersebut dia anggap sebagai bagian dari apresiasi para fans atas kinerjanya di atas lapangan. Rishadi pun makin termotivasi dengan julukan tersebut.

“Setiap orang bebas memberikan julukan apa saja kepada saya, itu adalah hak mereka. Tapi, kalau saya tetap ya tetap Rishadi. Saya bukan siapa-siapa,” ucap Rishadi kepada BolaSport.


Striker Persebaya Surabaya, Rishadi Fauzi (kanan), dikawal ketat bek Borneo FC, Leonard Tupamahu, dalam laga Piala Gubernur Kaltim 2018 di Stadion Palaran Samarinda, Kalimantan Timur, Minggu (03/04/2018) sore.(SUCI RAHAYU/BOLASPORT.COM)

Sementara itu, Rishadi saat ini mengaku sedang berada di Tangerang untuk berkumpul dengan keluarganya.

Eks pemain Madura United tersebut memanfaatkan jatah libur yang diberikan oleh Persebaya untuk pulang ke rumahnya.

“Iya, sekarang saya pulang ke rumah. Liburan bersama dengan keluarga karena jarang bertemu. Saya kembali ke Surabaya hari kamis,” sambung Rishadi.

(Baca Juga: Profil Empat Legenda Liverpool yang Hadir di Jakarta)

Skuat Persebaya sendiri kini memang sedang menjalani liburan. Pelatih Angel Alfredo Vera memberi jatah libur para pemain usai tampil di Piala Gubernur Kaltim 2018 lalu.

Persebaya akan kembali berlatih pada hari Jumat (9/3/2018) mendatang.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P