Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Mario Gomez Ingin Persib Diuji Klub Liga 1, Ini Peluang Persipura dan Bhayangkara Lawan Persib

By Fifi Nofita - Rabu, 7 Maret 2018 | 16:39 WIB
Asisten pelatih Persib, Herrie Setyawan ditemui di Lapangan Lodaya, Kota Bandung, Rabu (7/3/2018). (FIFI NOFITA/BOLASPORT.COM)

”Karena tim Liga 1 kebanyakan ada di Jawa Timur, Persipura dan Bhayangkara FC juga pergi ke sana, mereka juga bikin turnamen di sana dengan Lamongan. Jadi kami terkendala,” ucapnya.

Persib sudah berkoordinasi dengan tim Liga 1 yang mengikuti turnamen Jakajaya.

(Baca juga: Pemain dengan Status Marquee Player Ini Bersinar dan Produktif, setelah Meninggalkan Klub Indonesia)

Mereka adalah Persipura dan Bhayangkara FC.

”Kami sudah koordinasi dengan satu tim di sana. Setelah tanggal 14, mungkin ada kabar dari mereka soal kesiapan datang ke Bandung atau tidak,” ujar Herrie.

”Lawan yang pertama itu mungkin dari Liga 2, setelah itu baru klub Liga 1. Saya sudah ajak Persipura dan Bhayangkara juga, tetapi mereka masih fokus ikut turnamen itu.”

 

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P