Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Winger Persija Jakarta, Riko Simanjuntak, berharap tim ibu kota mampu menang dengan margin minimal tiga gol atas Song Lam Nghe An (SLNA) di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK).
Pada laga keempat Grup H Piala AFC 2018, Persija bakal menghadapi wakil Vietnam, Song Lam Nghe An, di SUGBK, Rabu (14/3/2018).
Sebelumnya, Persija sukses mengalahkan wakil Singapura, Tampines Rovers, dengan skor 4-1 di hadapan puluhan ribu Jakmania, sebutan fans setianya.
(Baca juga: Publik Polandia Ramai Bahas Egy Maulana Vikri yang Gabung Lechia Gdansk)
"Ya, tentu kami berusaha untuk menang dengan tiga atau empat gol. Selisih gol sangat penting dalam fase grup turnamen," ucap Riko kepada BolaSport.com, Senin (12/3/2018).
"Kami harus mengamankan sisa dua laga di kandang. Jika menang, peluang kami untuk lolos akan terbuka," tutur pemain berusia 26 tahun itu.
(Baca Juga: Tiga Pemain Indonesia yang Gagal Bersinar Usai Bermain di Eropa, Salah Satunya Banting Setir Jadi Presenter TV)
Pada klasemen sementara Grup H, Persija menempati urutan ketiga dengan empat poin.
Jumlah tersebut hanya kalah selisih gol dari Johor Darul Takzim di urutan kedua. Sementara puncak klasemen diduduki oleh SLNA dengan tujuh poin.