Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Cerita Bayu Gatra Jadi Brand Ambassador Produk Olahraga Sejak 2013

By Suci Rahayu - Kamis, 15 Maret 2018 | 12:32 WIB
Gelandang sayap Madura United, Bayu Gatra. (SUCI RAHAYU/BOLASPORT.COM)

Salah satu dampak positif berkarir sebagai pemain sepak bola adalah jadi pusat perhatian publik. 

Kondisi seperti ini terkadang membuat seorang pemain didapuk sebagai brand ambassador sebuah produk untuk promosi.

Salah satu pemain yang menjadi brand ambassador adalah Bayu Gatra.

Winger yang bermain untuk klub Madura United tersebut, menjadi brand ambassador bagi salah satu produk olahraga terkenal asal Indonesia.

“Pertama kali saya jadi brand ambassador saat Indonesia lawan Chelsea, tahun 2013 yang lalu,” ucap Bayu Gatra.

“Waktu itu saya ditawari pakai produk Specs, saya coba pakai dan ternyata nyaman. Ya sudah, sejak saat itulah awal mulanya. Saya pakai Specs sampai dapat juara dua di Sea Games. Saya memang merasa cocok,” sambungnya.


Selebrasi gelandang Madura United, Bayu Gatra, seusai mencetak gol ke gawang PS Tira Bantul dalam laga pekan kedua Piala Presiden 2018 Grup C di Stadion Gelora Bung Tomo Surabaya, Jawa Timur, Selasa (23/01/2018) sore.(SUCI RAHAYU/BOLASPORT.COM)

Sebagai brand ambassador, tentu saja Bayu punya hak dan kewajiban yang terikat dalam sebuah aturan.

Bayu harus terus menjaga performanya di atas lapangan dan menjadi teladan yang baik saat sedang berada di luar lapangan.

“Keuntungannya, ya kita tidak usah beli sepatu baru. Kita juga akan dapat produk baru dan yang lama bisa saya berikan pada saudara-saudara. Ini juga bisa menjadi motivasi untuk tetap bermain bagus,” sambungnya.