Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Ada beberapa tim peserta Liga 1 yang mengontrak pemain naturalisasi untuk menambah kekuatan timnya pada kompetisi musim 2018.
Seperti Madura United, Persib Bandung, Sriwijaya FC terdapat nama Beto Goncalves, Borneo FC dan PSM Makassar, Bhayangkara FC, dan Bali United.
Terkait hal itu, Manajer Persebaya, Chairul Basalamah, mengaku timnya saat ini belum berpikir ke arah sana untuk mengunakan jasa pemain naturalisasi.
(Baca Juga: VIDEO - Waduh, Sandra Olga Rupanya Doyan Makan Bunga)
"Kalau ada pemain naturalisasi mau bergabung boleh saja, kita tidak masalah, boleh-boleh saja. Tetapi, siapa pemain itu?" kata Chairul usai pertandingan Blessing Game, Minggu (18/3/2018).
Tidak hanya itu, manajer lulusan Universitas Surabaya (Unesa) ini juga tidak ingin latah dalam menggunakan jasa pemain naturalisasi untuk kompetisi musim ini.
"Kita tidak ingin latah, musim lalu ramai-ramai marquee player, semua pakai. Sekarang pemain naturalisasi, ramai juga menggunakan," ucap Chairul.
Menurutnya, yang paling penting saat ini Persebaya masih fokus untuk mencari pemain asing terutama di sektor penyerang untuk memenuhi kuota dari regulasi.
"Sekarang ini kita fokus mencari pemain asing. Sudah ada dua pemain, kita masih negosiasi, posisi di sektor depan," ujar Abud sapaan akrabnya.