Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Usai meraih kemenangan pada laga uji coba melawan timnas U-23 Singapura dengan skor 3-0 di Stadion National, Singapura, Rabu (21/3/2018), tiga pemain timnas U-23 Indonesia harus pulang lebih cepat.
Ketiga pemain tersebut adalah pilar Bhayangkara FC yang dipanggil Luis Milla, yakni Muhammad Hargianto, Awan Setho dan I Putu Gete Juniantara.
Manajer Bhayangkara FC Sumardji menyebut, ketiganya diminta pulang lebih cepat.
(Baca Juga: Berbekal Banyak Pemain Muda, Indra Sjafri Sebut Tim Ini Bakal Menggebrak di Liga 1 2018)
Pasalnya, tim berjulukan The Guardian akan membuka kompetisi Liga 1 musim 2018 dengan menghadapi Persija Jakarta.
Pertandingan kick off perdana Liga 1 musim 2018 ini akan dihelat di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta, Jumat (23/3/2018).
"Kami akan berusaha supaya Bhayangkara FC bisa full team saat menghadapi Persija," kata Sumardji, dilansir BolaSport.com dari kompas.com.
"Karena itu, kami akan minta agar mereka bisa langsung pulang begitu selesai pertandingan," tambahnya.
(Baca Juga: Sejarah Hari Ini, Luis Milla Catatkan Debutnya sebagai Pelatih Timnas Indonesia)
Sumardji pun mengaku tak khawatir soal recovery para pemain tersebut, yang hanya memiliki waktu istirahat sehari.