Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

3 Tim Liga 1 2018 Penampung Pemain Asing yang Terdepak dari Klub Lain

By Metta Rahma Melati - Sabtu, 24 Maret 2018 | 10:39 WIB
Pelatih Persipura, Peter Butler, tengah memberi arahan kepada pemain Persipura, termasuk Marcel Sacramento, dalam laga Jakajaya Friendly Game 2018 kontra tuan rumah Persela Lamongan di Stadion Surajaya, Jumat (9/3/2019). (TB KUMARA/BOLASPORT.COM)

Sebelum kick-off musim 2018 bergulir, sejumlah pemain asing melakukan trial di klub Liga 1.

Namun beberapa dianataranya gagal mendapatkan kontrak dari tim dimana mereka trial dan harus terdepak mencari pelabuhan lain.

BolaSport.com merangkum, 3 tim ini menampung pemain asing yang terdepak dan gagal mendapatkan kontrak dengan tim lain.

1. PS TIRA

PS TIRA mengontrak gelandang asal Argentina Gustavo Lopez.

Padahal sebelumnya, Gustavo Lopez melakukan trial di Arema FC untuk menggantikan Rodrigo Ost Dos Santos.

Namun Gustavo Lopez gagal memikat Joko Susilo, Arema FC kemudian mengontrak pemain asing asal Montenegro, Balsa Bozovic.

(Baca Juga: Kelas! 5 Tim Liga 1 2018 Ini Miliki Dua Striker Asing, 6 Pemain Berstatus Debutan)


Gustavo Lopez (Argentina), pemain asing PS Tira di Liga 1 2018.(ALVINO HANAFI/ BOLASPORT.COM)

2. Persipura Jayapura

Marcel Sacramento cukup lama menjalani trial di Madura United.

Bahkan ia membela Madura United di Piala Presiden 2018.

Namun setelah Piala Presiden 2018 usai ia tak dapat kontrak untuk masuk skuat Liga 1 bersama Madura United.

Kemudian, Marcel Sacramento merapat ke Persipura Jayapura dan menjadi bagian tim berjulukan Mutiara Hitam.

(Baca Juga: 10 Pemain dengan Caps Timnas U-23 Indonesia Terbanyak di Era Luis Milla, Si Anak Kesayangan Bukan yang Pertama)


Trio pemain asing Persipura untuk musim 2018, Hilton Moreira (kanan), Marcel Sacramento (kiri) dan Abdoulaye Maiga saat santap siang di Rimba Papua Hotel, Timika pada Sabtu (3/3/2018).(ALVINO HANAFI/BOLASPORT.COM)

3. Persebaya Surabaya

David da Silva terdepak dari Bhayangkara FC, kini tim berjulukan The Guardian itu memiliki Nikola Komazec.

Setelah terdepak dari Persebaya Surabaya, David da Silva dikontrak oleh Persebaya Surabaya.


David Da Silva, pemain Persebaya yang baru saja direkrut dari klub Qatar.(instagram.com/officialpersebaya)

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P