Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
PS Tira akan bertandang ke Stadion Gelora Bandung Lautan Api markas Persib Bandung untuk melakoni laga perdana mereka di Liga 1 2018 pada Senin (26/3/2018) 16:00 WIB (Live Indosiar).
Melawan Persib, pelatih PS Tira Rudy Eka Priyambada mengaku skuat Maung Bandung sulit dikalahkan.
Rudy melihat laga ini sebgai tantangan bagi Abduh Lestaluhu Cs untuk dapat bermain total menujukkan kualitas mereka.
"Saya cuma berharap pemain tidak membuat kesalahan mendasar, minimal kita bisa meminimalisir kesalahan sendiri agar strategi yang diterapkan bisa berjalan sesuai rencana," kara Rudy dilansir BolaSport.com dari Tribun Jogja.
(Baca Juga: Spanduk Tanpa Suporter Terpasang di Salah Satu Sudut Stadion Citarum Semarang)
Meski Persib dihiasi oleh beberapa nama bintang lapangan hijau, tak menyurutnya optimisme Rudy pada anak asuhnya.
"Ya saya cukup optimis para pemain bisa menjalankan peran masing-masing dengan baik, " jelas Rudy.
Ia akan menerapkan semua strategi yang sudah mereka persiapkan selama pemusatan latihan jelang Liga 1 2018.
“Saya percaya masing-masing pemain punya kemampuan individu. Namun dalam satu tim, kami harus maksimalkan kerja sama. Ini yang coba kami bangun dan sudah menunjukkan hasil positif,” kata Rudy.