Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Daftar 5 Klub Pencetak Gol Terbanyak Liga Indonesia Sepanjang Masa, Termasuk Persib dan Persija

By Andrew Sihombing - Sabtu, 31 Maret 2018 | 12:05 WIB
Ilustrasi Liga 1 2018. (ANDREAS JOEVI/BOLASPORT.COM)

Persipura tercatat sebagai kontestan Liga 1 2018 dengan catatan gol terbanyak di kompetisi kasta teratas Liga Indonesia sepanjang masa.

Tim Mutiara Hitam tercatat mengoleksi total 915 gol sejak Liga Indonesia Divisi Utama musim 1994-1995 hingga berakhirnya pekan pertama Liga 1 2018.

Angka ini dihitung dari kasta teratas kompetisi bal-balan Indonesia.

Artinya, jumlah gol Persipura pada musim 2011-2012 dianggap nol karena berlaga di ajang Indonesia Super League.

(Baca Juga: Persipura, Tim Tersubur Kompetisi Kasta Teratas Liga Indonesia Sepanjang Masa)

Adapun kompetisi kasta tertinggi yang diakui PSSI pada saat itu adalah Indonesia Premier League.

Siapa lagi yang menyusul di bawah Persipura?

Berikut daftar tim pencetak gol terbanyak sepanjang sejarah Liga Indonesia (tanpa menghitung adu penalti, dan untuk musim 2011-2012 menggunakan data Indonesia Premier League sebagai kompetisi yang diakui PSSI): 

1. Persipura Jayapura

Total Gol: 915