Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

PSMS Medan Usung Motivasi Tinggi Melawan Juara Bertahan Liga 1

By Jumat, 30 Maret 2018 | 16:26 WIB
Pelatih dan pemain Bhayangkara FC, Simon McMenemy (dua dari kiri) dan T.M Ichsan (tiga dari kiri) pada konferensi pers sebelum laga kontra tuan rumah PSMS Medan, Jumat (30/3/2018). (MEDIA BHAYANGKARA FC)

Gelandang serang PSMS Medan, Abdul Aziz, tak memungkiri bahwa Bhayangkara FC adalah tim solid dengan status juara Liga 1 tahun 2017.

Tapi itu tidak akan membuat Abdul Aziz dkk minder dalam pertandingan kedua di Stadion Teladan, Sabtu (31/3/2018).

Para pemain Tim Kinantan siap memberikan kejutan dengan memperlihatkan karakter PSMS ketika bermain di kandang.

"Bhayangara tim bagus, mereka juara di Liga 1 tahun lalu," kata Abdul Aziz kepada wartawan, termasuk BolaSport.com, saat temu pers sebelum pertandingan di Stadion Kebun Bunga

Tapi, itu bukan membuat kami takut, justru menambah motivasi kami untuk mengalahkan mereka," ujarnya.

(Baca Juga: Djanur Ingin Persembahkan Kemenangan Pertama bagi Warga Medan)

"Semoga juga kami bisa mengembalikan ciri khas sepak bola medan, yaitu rap-rap," ucap Abdul Aziz.

Eks pemain Persib Bandung ini tak lupa meminta dukungan langsung para suporter dan publik sepak bola Sumut untuk hadir langsung ke Stadion Teladan.

"Karena saya dengar kalau bermain di sini (Stadion Teladan, red), peran suporter memengaruhi permainan pemain sangat tinggi. Kami ingin rasakan itu kembali untuk memainkan sepak bola gaya Medan," Abdul Aziz.

(Baca Juga: Pelatih Bhayangkara FC Ungkap Betapa Kuatnya PSMS Medan)

PSMS sejauh ini belum meraih poin akibat menelan kekalahan tipis 0-1 di kandang Bali United pada laga perdana. 

Adapun Bhayangkara FC baru mengantongi 1 poin akibat partai imbang tanpa gol melawan Persija di laga kick-off Liga 1 2018.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P