Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

PSMS Vs Bhayangkara FC - Simon McMenemy Sudah Rasakan Sulitnya Menang di Teladan

By Sabtu, 31 Maret 2018 | 14:12 WIB
Pelatih dan pemain Bhayangkara FC, Simon McMenemy (dua dari kiri) dan T.M Ichsan (tiga dari kiri) pada konferensi pers sebelum laga kontra tuan rumah PSMS Medan, Jumat (30/3/2018). (MEDIA BHAYANGKARA FC)

BOLASPORT.COM – Bhayangkara FC sadar betul tak akan mudah bermain dan mendapatkan kemenangan dari PSMS Medan.

Motivasi tinggi sudah pasti ditunjukan Legimin Rahardjo dkk di Stadion Teladan, Kota Medan, Sabtu (31/3/2018) sore.

”Tahun ini, PSMS Medan kembali ke Liga 1. Pasti, pemain mereka punya motivasi tinggi dan stadion penuh,” kata Simon McMenemy, pelatih Bhayangkara FC dalam temu pers, Jumat (30/3/2018).

"Kami sudah bertemu dengan Persija Jakarta dan mengalami hal yang sama. Menghadapi klub dengan suporter yang banyak dan kami berhasil melaluinya. Kami harus percaya diri bermain di stadion lawan.”

(Baca juga: Kabar Tak Bagus dari Liga Jepang untuk Laga Terbaru Lukas Podolski)

Simon mengatakan, dia pikir pertandingan dengan PSMS menjadi laga sulit dan bagus.

Tandang ke Stadion Teladan memang bukan kali pertama bagi Simon McMenemy.

Saat menjadi pelatih Mitra Kukar, Simon mengaku sangat sulit mencetak gol di Stadion Teladan.

(Baca juga: Saat Eks Bintang Chelsea dan FC Porto Mandul, Klub China Ini Justru Mantap di Puncak Klasemen)

”Ini bukan laga pertama saya melawan PSMS. Saya sudah pernah di sini bersama Mitra Kukar dan saaat itu kami mencetak gol pada menit ke-80-an,” ujar Simon.

”Jadi saya tahu betapa sulitnya mencetak gol di Medan ini," tuturnya.

Menurut Simon, dia tidak pernah melihat PSMS hanya bagus saat menyerang atau bertahan.

(Baca juga: Rapor Pemain Liga 1 untuk Laga Pamungkas Kualifikasi Piala Asia 2019 - Bek Borneo FC Paling Keren)

”Tetapi, PSMS itu bermain secara satu tim. Jadi kami tak bisa meremehkan. Kami tahu apa yang bisa dilakukan PSMS," ucap Simon.

”Saya tidak mewaspadai satu pemain saja seperti Marko Simic. Karena, PSMS bermain secara tim, baik saat Piala Presiden juga PSMS bermain bagus.”

 

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P