Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Made Wirawan nan Malang Akibat Rapuhnya Lini Belakang Persib

By Budi Kresnadi - Rabu, 4 April 2018 | 10:13 WIB
Ekspresi kecewa kiper Persib Bandung, I Made Wirawan (kiri), usai timnya ditahan imbang PS Tira dalam laga perdana Liga 1 2018 di di Stadion Gelora Bandung Lautan Api, Senin (26/3/2018). ( ALFINO HANAFI/BOLASPORT.COM )

Pelatih legendaris Persib, Indra Thohir, menyoroti penampilan Persib Bandung di awal musim kompetisi 2018.

Pelatih gaek ini menyebutkan jantung pertahanan Maung Bandung, yang dikawal Bojan Malisic dan Wildansyah, rapuh dan gampang ditembus.

Sementara di lini tengah, peran gelandang bertahan sebagai jangkar belum maksimal.

Hal itu sangat kentara saat Persib dijamu Sriwijaya FC, Minggu (1/4/2018).

(Baca Juga: Persib Tak Kunjung Paham Cara Maksimalkan Febri Hariyadi)

"Saya kasihan pada Made (Wirawan) yang harus bekerja keras menahan gempuran pemain Sriwijaya FC karena pertahanan Persib mudah ditembus," ujar Thohir kepada Bolasport.com, Senin (2/4/2018).

Pelatih yang membawa Maung Bandung jadi kampiun musim pertama Liga Indonesia ini menilai penampilan Supardi Nasir dan kolega masih di bawah harapan.

 

Menurut Thohir, pada awal musim ini Mario Gomez tampaknya belum menemukan komposisi yang tepat, terutama di lini belakang dan tengah.

"Namun, hal ini tak lepas dari kualitas skuat Persib. Secara umum tak ada pemain Persib yang istimewa, termasuk striker baru, Jonathan Bauman," kata Thohir.

(Baca Juga: Jawaban Joko Susilo untuk Meredam Ketegangan di Antara Pemain Arema FC)

Persib sejauh ini belum pernah meraih kemenangan dalam sepasang laga awal di Liga 1 2018.

Sebelum kalah di markas Sriwijaya, tim asal Kota Kembang tersebut ditahan imbang PS Tira.

 

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P