Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Ezechiel Girang Mulai Dijuluki Dinosaurus, Bauman Pun Buka Suara.

By Alvino Hanafi - Selasa, 10 April 2018 | 12:55 WIB
Striker Persib Bandung, Ezechiel N'Douassel (tengah), mendapat pengawalan ketat dari dua pemain PS Tira dalam laga perdana Liga 1 2018 di di Stadion Gelora Bandung Lautan Api, Senin (26/3/2018). ( ALVINO HANAFI/BOLASPORT.COM )

 Striker Persib Bandung sekaligus kapten tim nasional Chad, Ezechiel N'Douassel mengaku girang lantaran mulai banyak bobotoh menyebutnya Dino atau Dinosaurus.

Julukan Dinosauraus sendiri sebetulnya sudah melekat pada Ezechiel sebelum ke Indonesia.

Ketika di Indonesia, Ezechiel malah populer dengan julukan Aliando yang di mana dia sendiri tidak tahu apa itu Aliando.

"Di Chad, saya dipanggil Dino atau Dinosaurus. Julukan itu diberikan pada saya karena banyak yang orang-orang di sana menilai saya kuat. Saya senang akhir-akhir ini mulai banyak bobotoh tahu dan panggil saya Dino atau Dinosaurus," ujar Ezechiel pada BolaSport.com

Sementara itu partner baru Ezechiel di lini depan Persib, Jonathan Bauman juga buka suara perihal julukannya.


Striker Persib, Jonathan Bauman saat debut perdananya di kandang melawan Mitra Kukar, Minggu (8/4/2018) di Gelora Bandung Lautan Api.(ALVINO HANAFI/ BOLASPORT.COM)

Menurut Bauman, ia tak punya julukan khusus. Akan tetapi, ia sudah terbiasa dan cukup senang bila dipanggil Joni.

"Saya tak punya julukan khusus. Akan tetapi panggil sebut saja saya Joni, saya akan senang karena di Argentina banyak suporter sebut saya Joni" ujar Bauman kepada BolaSport di Gelora Bandung Lautan Api ( 8/4/2018).

Di musim ini, baik Dino dan Joni sudah turun bersama sebanyak dua kali.

Pertama kali duet Dino-Joni turun saat Persib bertandang ke Palembang melawan Sriwijaya FC (1/4/2018).