Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Masuk Tim Terbaik Tabloid BOLA, Begini Perasaan Fabiano Beltrame

By Suci Rahayu - Jumat, 13 April 2018 | 10:24 WIB
Ekspresi bek Madura United, Fabiano Beltrame, usai mengalahkan PS TNI dalam laga lanjutan Piala Presiden 2018 di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya, Selasa (23/1/2018) sore. (SUCI RAHAYU/BOLASPORT.COM)

Fabiano Beltrame tampil bagus di Liga 1 dan namanya pun masuk dalam daftar tim terbaik pekan ketiga versi Tabloid BOLA. Pemain belakang Madura United pun mengaku sedang dengan capaian tersebut.

Pada pekan ketiga, Fabiano punya peran besar dalam mengantarkan Madura United menang dengan skor 3-0 atas Sriwijaya FC.

Fabiano Beltrame tampil bagus di lini pertahanan dan tidak memberi ruang pada penyerang Sriwijaya FC Beto Gonchalves.

(Baca Juga: Ini 2 Pemain Tunggal Putra Indonesia dengan Pendapatan Terbanyak Sepanjang Musim 2018)

Pemain asal Brasil juga berkontribusi dalam serangan. Fabiano mencetak satu gol, yang sekaligus jadi pemecah kebuntuan Madura United.

Fabiano Beltrame sukses mengkonversi umpan tendangan bebas Greg Nwokolo dengan sundulan kepalanya.

“Senang ya bisa masuk dalam tim terbaik Tabloid BOLA. Tapi lebih senang bisa bantu tim dapat tiga poin,” ucap Fabiano kepada BolaSport.


Pemain Madura United, Greg Nwokolo (tengah) dan Fabiano Beltrame (kanan), bersiap melakukan tendangan bebas sementara gelandang Sriwijaya FC, Adam Alis, mengatur pagar betis saat kedua tim bentrok di pekan ketiga Liga 1 di Stadion Gelora Ratu Pamellingan Pamekasan, Jawa Timur Sabtu (07/04/2018) sore.(SUCI RAHAYU/BOLASPORT.COM)

Fabiano berharap apresiasi yang diberikan oleh Tabloid BOLA atas kinerja apiknya bisa membuat dia semakin termotivasi.

Mantan pemain Arema FC tersebut justru tidak ingin apresiasi yang diberikan justru menjadi beban baginya.