Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Jenazah Bonek Korban Insiden Banyuagung Diberangkatkan ke Surabaya

By Christina Kasih Nugrahaeni - Sabtu, 14 April 2018 | 23:27 WIB
Suasana jelang keberangkatan jenazah Bonek berinisial M dari RSUD dr Moewardi, Surakarta ke Surabaya pada Sabtu (14/4/2018) malam. (CHRISTINA KASIH NUGRAHAENI/BOLASPORT.COM)

BOLASPORT.COM – Jenazah Bonek yang menjadi korban penganiayaan di Banyuadgung telah diberangkatkan ke Surabaya dari RSUD dr Moewardi, Surakarta.

Bonek berinisial M harus meregang nyawa saat melewati Banyuagung, Surakarta dari Yogyakarta.

Melewati Surakarta untuk menuju Surabaya dari Yogyakarta, satu bonek harus kehilangan nyawa seusai bentrok dengan oknum warga setempat.

Keberadaan Bonek di Yogyakarta dengan tujuan mendukung Persebaya Surabaya dijamu PS Tira.

(Baca juga: Semenit Bobol Gawang Lawan, Penyerang Ini Jadi Pemain Singapura Pertama Cetak Gol untuk Klub Jepang)

Laga pekan keempat Liga 1 2018 ini terlaksana di Stadion Sultan Agung (SSA), Kabupaten Bantul, Jumat (13/4/2018).

Jenazah korban berinisial M itu telah diberangkatkan dari RSUD dr Moewardi ke Surabaya, Sabtu (14/4/2018) sekitar pukul 22.10 WIB.

(Baca juga: Keren, Adik Perempuan Teerasil Dangda yang Cantik Ini Loloskan Thailand ke Piala Dunia Wanita 2019)

Pemberangkatan jenazah turut diiringi dengan beberapa mobil pengamanan dari kepolisian Surakarta.

Korban tersebut merupakan Bonek yang berada dalam rombongan estafet.