Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Empat Indikator Jebloknya Performa Arema FC di Awal Musim 2018

By Ramaditya Domas Hariputro - Selasa, 17 April 2018 | 19:25 WIB
Pendukung Arema FC, Aremania, membantangkan tulisan untuk mendukung tim kesayangan mereka saat melawan PSIS Semarang pada pekan kedua Piala Presiden 2018 Grup E di Stadion Kanjuruhan Malang, Jawa Timur, Kamis (25/01/2018) malam. ( SUCI RAHAYU/BOLASPORT.COM )

Arema FC tengah dibuntuti rentetan hasil minor di awal musim Liga 1 2018.

Pada empat laga awal, tim berjulukan Singo Edan belum pernah merasakan kemenangan.

Dendi Santoso dkk hanya merebut dua hasil seri dan dua lainnya menelan kekalahan.

(Baca Juga: Arema FC Musim Ini adalah Persib Bandung dan Persija Jakarta Musim Lalu)

Tak pelak, hasil itu sangat berbanding terbalik dengan catatan mereka di Liga 1 musim lalu.

Singo Edan sukses bertengger di posisi dua klasemen sementara pada pekan keempat.

Dimana tim yang saat itu dinakhodai Aji Santoso sukses meraih tiga kemenangan dan satu seri.

Kini, Singo Edan menjadi satu-satunya tim di Liga 1 2018 yang belum meraih kemenangan.

Arema FC menghuni juru kunci dengan raihan dua poin sejauh empat pertandingan yang dilakoni.

(Baca Juga: Catatan Hitam Awal Musim Liga 1; Dua Anarki Menusuk Ulu Hati)