Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Persela Lamongan genap berusia 51 tahun pada Rabu (18/4/2018). Untuk memperingatinya, seusai latihan pagi manajemen mengajak jajaran tim untuk berziarah ke makam legenda Persela, Choirul Huda.
Acara dilanjut pada malam hari di mes Persela Lamongan. Seusai Sholat Isya, perwakilan pengurus, manajemen, pemain, pelatih, dan ofisial tim memanjatkan doa bersama.
Manajer skuat Joko Tingki, ,Edy Yunan Ahmadi, lalu memotong tumpeng dan memberikannya kepada kapten tim, Birrul Walidain.
Kemasan acara ulangtahun Persela kali ini memang sederhana. Meski begitu, keakraban antara pengurus, manajemen, dan tim sangat terasa kuat.
Canda tawa selama acara berlangsung menunjukkan bahwa tim dalam kondisi yang solid.
Sebuah kiriman dibagikan oleh BolaSport.com (@bolasportcom) pada
"Tujuan utama adalah beryukur bahwasanya pada usia yang ke-51 Persela masih mampu eksis di Liga 1 yang notabene sebagai liga kasta utama di Indonesia. Semoga ke depan kami bisa lebih berjaya, syukur bisa menjadi juara," ucap Edy Yunan Ahmadi, kepada BolaSport.com.
Yunan juga menambahkan bahwa acara ini digelar sebagai bagian untuk menambah ikatan emosional dalam timnya.
(Baca Juga: Ini Harapan General Manager Arema FC Bawa Pemain Kunjungi Korban Kerusuhan di Kanjuruhan)
Terlebih saat ini Persela masih belum bisa menunjukkan performa terbaiknya, terutama di laga kandang.
Dalam dua pertandingan Liga 1 2018 di Stadion Surajaya, Persela hanya mampu meraup hasil seri 1-1 saat menjamu Persebaya dan Bali United.
"Saya berharap dengan doa bersama kami malam ini Persela bisa mendapatkan berkah dan diberi kemenangan oleh Allah SWT dalam pertandingan selanjutnya baik saat tandang maupun di kandang," ujar Yunan.