Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Hadapi Persija, Striker PSIS Semarang Ini Yakin Bisa Berikan Kejutan

By Christina Kasih Nugrahaeni - Kamis, 19 April 2018 | 21:23 WIB
Striker PSIS Semarang, Bruno Silva, merayakan golnya bersama dengan suporter. (CHRISTINA KASIH/BOLASPORT.COM)

Keyakinan tinggi menghadapi Persija Jakarta diutarakan oleh striker asing PSIS Semarang, Bruno Silva.

PSIS Semarang bakal menjamu Persija Jakarta di Stadion Sultan Agung (SSA), Kabupaten Bantul, Jumat (20/4/2018) mulai pukul 15.30 WIB.

Menjelang laga melawan Persija, Bruno Silva pun menuturkan kesiapannya.

(Baca Juga: Edisi Perdana Dijuarai Hamka Hamzah Cs, Indonesia Tak Ada pada Turnamen Ini untuk 2018)

"Kami telah bersiap untuk pertandingan ini, tim juga siap untuk menghadapi Persija," kata Bruno Silva kepada BolaSport.com, Kamis (19/4/2018).

Diakui oleh Bruno, ia memahami bahwa PSIS akan bertemu dengan tim yang kuat dan telah bermain bersama selama beberapa waktu.

Meski demikian, pemain asal Brasil itu yakin klub berjulukan Mahesa Jenar bisa memberikan kejutan bagi lawannya.

(Baca Juga: Dua Pekan Jelang Donor Darah, Arsenal Indonesia Supporters Temui Hambatan Ini)

"Kami paham jika suatu saat kami akan bertemu dengan tim yang kuat dan telah bermain bersama selama beberapa kali. Tetapi kami yakin, kami bisa memberikan kejutan kepada lawan," ujarnya.

Ditanya soal pemain Persija yang diwaspadai, rupanya tak ada pemain khusus yang diwaspadai oleh pemain berusia 27 tahun itu.

"Kenyataannya Persija adalah tim yang berkualitas, kami harus memerhatikan semua pemain secara keseluruhan," ucap Bruno.

(Baca Juga: Klub Malaysia yang Melepas Ferdinand Sinaga Bisa Sedikit 'Tersenyum' Karena Kebijakan PSK)

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P