Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Madura United Vs Arema FC - Milomir Seslija Tak Peduli dengan Absennya Arthur Cunha dan Dedik Setiawan

By Suci Rahayu - Jumat, 20 April 2018 | 10:49 WIB
Pelatih Madura United, Milomir Seslija, memberi acungan jempol kepada pemainnya saat melawan Sriwijaya FC pada pekan ketiga Liga 1 di Stadion Gelora Ratu Pamellingan Pamekasan, Jawa Timur Sabtu (07/04/2018) sore. (SUCI RAHAYU/BOLASPORT.COM)

Pelatih Madura United, Milomir Seslija, tidak melihat absennya dua pemain Arema FC, Arthur Cunha da Rocha dan Dedik Setiawan sebagai sebuah keuntungan.

Ia tidak ingin anak didiknya hanya terkonsentrasi kepada satu dua pemain saja, pada laga pekan kelima Liga 1 2018, Sabtu (21/04/2018) di Stadion Gelora Ratu Pamelingan Pamekasan, Madura.

Bagi Milo, sapaan akrab Milomir Seslija, ia tidak pernah hanya menaruh perhatian kepada individu pemain, dalam menghadapi sebuah tim.

(Baca Juga: Setelah Marah-marah, Begini Permintaan Maaf Alvaro Morata kepada Fan Chelsea)

Begitu juga dengan Arema besok. Meski tanpa dua pemainnya tersebut, tim berjuluk Singo Edan tetap diwaspadai Milo sebagai tim.

“Saya tidak peduli siapa dari Arema yang akan absen. Karena besok kami akan melawan sebuah tim, dan setiap pemain mereka bisa jadi ancaman."

"Bahkan meski ada Maradona disana, kami tidak akan lalu memberikan marking ketat,” bilang Milo setelah latihan rutin Kamis (19/04/2018) sore.

Daripada memperhatikan tim lawan, Milo menyatakan lebih senang memperbaiki timnya sendiri.

Ia sendiri menilai skuat Madura United sudah bangkit dari keterpurukan, pasca dihantam Mitra Kukar 3-1 di Tenggarong pekan lalu.

(Baca Juga: Pelatih Ini Harus Dilarikan ke Rumah Sakit dan Mendapat Lima Jahitan karena Derbi Istanbul)