Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Liga 1 sudah dipenuhi keputusan-keputusan kontroversial wasit meski baru berjalan 5 pekan.
Sayangnya, banyak keputusan-keputusan ini yang justru berakhir dengan insiden tak menyenangkan.
Berikut Bolasport.com rangkum 3 keputusan kontroversial wasit di 4 pekan pertama Liga 1 yang berakhir dengan insiden:
1. Keputusan wasit Untung dalam laga Bali United Vs Perseru Serui
Kinerja wasit Untung menjadi sorotan dalam laga Bali United Vs Perseru Serui pada Sabtu, (7/4/2018).
Pasalnya, bek tengah Perseru Serui, Kelvin Wopi yang secara jelas menyentuh bola dengan tangannya di kotak penalti luput dari hukuman.
Pemain Bali United dan semua yang melihat di lapangan protes atas keputusan wasit Untung yang tidak memberi penalti.
Hampir semua pemain Bali United mengajukan protes pada sang wasit hingga CEO Bali United, Yabes Tanuri mendekati para pemain dan meminta mereka tenang.
Bahkan salah satu pemain Bali United, M Taufiq, sempat mendorong sang wasit karena emosi.