Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Dua pemain Persebaya yang mengalami cedera, Otavio Dutra dan Muhammad Hidayat, menjalani fisioterapi di Jakarta dalam beberapa hari untuk mempercepat proses penyembuhan.
Manajemen Persebaya, melalui manajer Chairul Basalamah, mengatakan kedua pemain kemungkinan berada di Jakarta selama seminggu untuk menjalani perawatan cedera.
Menurutnya, perkembangan cedera Hidayat menunjukkan progres yang sangat baik. Kemungkinan, pemain asal Bontang ini akan megikuti latihan lagi setelah laga kontra Mitra Kukar.
(Baca Juga: Video Unik Menjelang Bayern Muenchen Menjamu Real Madrid di Allianz Arena)
"Hidayat mengalami peningkatan yang bagus pada cederanya. Dia berada di Jakarta bersama Dutra. Kemungkinan setelah lawan Mitra Kukar baru bisa gabung latihan," ujar Chairul kepada BolaSport.com.
Sementara Otavio Dutra membenarkan jika dirinya saat ini berada di Jakarta bersama Hidayat untuk menjalani terapi cedera. Namun, belum bisa memastikan kapan akan kembali gabung bersama tim.
(Baca Juga: Bukan Soal Balapan, Tetapi KTM Sukses Menjadi Mimpi Buruk bagi Yamaha dalam Hal Ini)
"Ya, saya berada di Jakarta. Saya belum tahu kapan gabung tim. Saya latihan dulu di sini, saya belum bisa memastikan kapan benar-benar sembuh," ujar Dutra.
"Saya lihat dulu perkembangannya, mudah-mudahan tidak terlalu lama," kata eks pemain Persipura ini.
Seperti di ketahui, selain Dutra dan Hidayat, dua pemain Persebaya lainnya, yakni Rahmat Irianto dan Abu Rizal Maulana, juga mengalami cedera.
Sebuah kiriman dibagikan oleh TABLOID BOLA (@tabloid_bola) pada