Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Ini Alasan Bojan Malisic Sebut Kendaraan Lapis Baja Barracuda Merupakan Khas Sepak Bola Indonesia

By Adif Setiyoko - Rabu, 25 April 2018 | 17:21 WIB
Para pemain Persib Bandung dikawal keluar dari Stadion Kanjuruhan dengan menggunakan rantis, Minggu (15/4/2018). ( OVAN SETIAWAN/BOLASPORT.COM )

Bek asing Persib Bandung, Bojan Malisic, memberikan komentar terkait penggunaan kendaraan lapis baja Baraccuda dalam pertandingan tertentu yang digelar di Indonesia.

Setiap penyelenggaraan pertandingan yang berpotensi mengganggu keselamatan pemain, panitia penyelenggara (panpel) selalu menyiapkan kendaraan berlapis baja bagi tim tamu.

Tujuannya agar para pemain dan ofisial tim terhindar dari pelempara oknum suporter serta memberikan rasa nyaman dan aman bagi tim tamu yang akan bertanding.

(Baca juga: Karena Alasan Ini, Cristian Gonzales Layaknya 'Dua Mata Pisau' Bagi Skuat PSS Sleman)

Salah satu laga yang kerap menimbulkan tensi panas baik di dalam maupun di luar lapangan ialah duel klasik antara Persija Jakarta kontra Persib Bandung.

Kedua tim akan kembali bersua pada pekan keenam kompetisi Liga 1 musim 2018 di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Senayan, Jakarta, Sabtu (28/4/2018).


Para pemain Persib Bandung dikawal keluar dari Stadion Kanjuruhan dengan menggunakan rantis, Minggu (15/4/2018). ( OVAN SETIAWAN/BOLASPORT.COM )

Namun demikian, belum bisa dipastikan apakah skuat Maung Bandung akan diangkut menggunakan Barracuda pada saat bertandang ke markas Macan Kemayoran, akhir pekan ini.

Terlepas dari belum adanya kepastian mengenai kendaraan yang ditumpangi pemain Persib Bandung ke stadion SUGBK, Bojan Malisic mengaku lebih memilih menggunakan barracuda.

(Baca juga: Persahabatan The Jakmania dengan Kelompok Suporter Hougang Hools Dipuji Media Asing)

"Kalau kami bisa memilih bus atau barracuda, namun saya tetap memilih barracuda tentu saja. Saya suka (barracuda) meskipun di dalam (barracuda) suhunya sedikit panas," ujar Bojan Malisic setelah latihan di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), dilansir dari Tribun Jabar, Rabu (25/4/2018).

Menurut pemain berpaspor Serbia ini, penggunaan barracuda untuk mengangkut para pemain ke lapangan merupakan upaya panpel pertandingan untuk memberikan keamanan dan kenyamanan.

Kendati demikian, menurut Malisic, pemakaian transportasi seperti barracuda untuk sepak bola sangat aneh.

"Saya melihat transportasi seperti itu saat pertandingan terakhir Persib(lawan Arema FC di Malang). Ini gila. Ini merupakan khas Indonesia (pakai barracuda)," ucapnya.

(Baca juga: Lolos ke Semifinal, Persija Jakarta Semestinya Berterima Kasih kepada Riko Simanjuntak)

Bojan Malisic juga mengatakan bahwa di negara asalnya, Serbia, terdapat kendaraan sejenis.

"Tidak seperti di sini. Sangat bagus. Saya suka," tuturnya.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P