Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Gede Widiade: Kalau Tanggal 3 Mei Tak Direstui, Persija Vs Persib Main Tahun 2019 Saja!

By Ramaditya Domas Hariputro - Kamis, 26 April 2018 | 09:39 WIB
Laga Persija Jakarta versus Persib Bandung. (SIMAMAUNG.COM)

 PT Liga Indonesia Baru (LIB) belum bisa memastikan apakah laga pekan keenam Liga 1 2018 yang mempertemukan Persija Jakarta melawan Persib Bandung resmi ditunda.

Dijadwalkan, laga tersebut akan digelar di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Senayan, Jakarta Pusat, Sabtu (28/4/2018).

Namun pada akhirnya, pertandingan kedua tim dinyatakan akan bergulir di stadion yang sama pada Kamis (3/5/2018).

(Baca Juga: Luis Milla Bakal Dibuat 'Kebingungan' oleh Riko Simanjuntak, Kenapa?)

Sebelumnya laga itu diminta ditunda oleh Polda Metro Jaya yang tidak memberikan izin keamanan.

Sebab, Polda Metro Jaya sedang fokus mempersiapkan Hari Buruh Internasional yang jatuh pada 1 Mei 2018.

Terlebih pada Jumat (4/5/2018), lawan dari Persija, Persib Bandung akan mengadakan pertandingan pekan selanjutnya melawan Madura United.


Direktur Utama Persija, Gede Widiade, berbicara kepada media usai menyaksikan laga babak perempat final Piala Presiden 2018, melawan Mitra Kukar di Stadion Manahan Solo, Jawa Tengah, Minggu (04/02/2018) sore. ( SUCI RAHAYU/BOLASPORT.COM )

Hal tersebut yang membuat PT LIB akan mengkaji ulang partai penundaan Persija versus Persib Bandung.

Menanggapi hal itu, Direktur Utama Persija, Gede Widiade, pun ikut angkat suara.

Menurut Gede, ia berharap agar partai Madura United melawan Persib bisa diundur.

(Baca Juga: Persija Vs Persib Ditunda, 'Sentilan' Mario Gomez pada Tim Lawan Menjadi Kenyataan)

"Ya, kalau Persib main tanggal 4 lawan Madura United, berarti diundur lagi pertandingan mereka," kata Gede kepada BolaSport.com.

"Intinya PT LIB sudah tahu Polda minta tanggal 3 Mei. Cuma kan belum tahu disetujui apa tidak oleh PT LIB," tambahnya.

Lebih lanjut, jika nantinya Persija versus Persib tak direstui untuk bermain pada tanggal 3, Gede memberikan pernyataannya.

"Kalau PT LIB gak terima tanggal 3 Persija vs Persib dan Persib tetap main tanggal 4 lawan Madura, ya kami lawan Persib mainnya tahun 2019 aja," cetusnya.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P