Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Ezechiel N'Douassel Terancam Absen Melawan Madura United

By Budi Kresnadi - Selasa, 1 Mei 2018 | 10:16 WIB
Ezechiel NDouassel berjalan memasuki Gelora Bandung Lautan Api saat Persib menjamu Borneo FC (21/4/2018) (ALVINO HANAFI/BOLASPORT.COM)

Penyerang Persib Bandung, Ezechiel N'Douassel, terancam absen saat dijamu Madura United dalam lanjutan Liga 1 2018 di Stadion Ratu Pamelingan, Pamekasan, Madura, Jumat (5/4/2018).

Hal ini bisa terjadi kalau masalah pada paha sebelah kanannya tidak pulih dalam tiga hari ke depan.

Bomber asal Chad mengalami masalah dengan paha kanannya saat menjalani latihan di Stadion Arcamanik,Kota Bandung,Senin (30/4/2018)

Striker berusia 30 tahun ini terlihat kesakitan setelah menendang bola pada sesi latihan khusus untuk striker. Ia pun langsung menepi untuk mendapat perawatan.

(Baca Juga: Mario Gomez Tak Tahu Alasan Pengunduran Diri Herrie Setyawan dari Persib)

Menurut dokter tim Persib, Rafi Ghani, Ezechiel mengalami sedikit masalah dengan otot paha kanannya.

"Kelihatannya ototnya tertarik. Tapi untuk jelasnya besok (hari ini, red.) akan dilakukan observasi," tutur Rafi kepada wartawan, termasuk BolaSport.com, seusai latihan.

Ghani Ezechiel tidak mengalami cedera serius dan bisa pulih dalam waktu singkat.

Kehilangan Ezechiel jelas akan memukul lini depan Maung Bandung. 

 

Pemain berusia 30 tahun tersebut mencetak 6 dari total 9 gol Persib di Liga 1 2018

Torehan tersebut sekaligus menjadikan Ezechiel sebagai pemain tersubur kompetisi bersama striker Mitra Kukar, Fernando Rodriguez.

 

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P