Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
PSIS Semarang tengah memiliki hasrat tinggi untuk bangkit dari keterpurukan saat menjamu Persela Lamongan. Laga ini merupakan pekan ketujuh Liga 1 2018 dan akan digelar di Stadion Moch Soebroto, Kota Magelang, Senin (7/5/2018).
PSIS Semarang tak ingin berlarut-larut dalam kekecewaan seusai kalah tipis dengan skor 0-1 dari tuan rumah Perseru Serui, Minggu (3/4/2018).
Saat ini, skuat dengan alias Mahesa Jenar tengah terpuruk di dasar klasemen sementara Liga 1 musim 2018.
Semua itu lantaran mereka baru mengoleksi lima poin hasil dari enam pertandingan.
(Baca juga: Tak Berkontribusi saat Lawan Bahrain, Luis Milla Pastikan Copot Pemain Ini di Laga Selanjutnya)
Manajer PSIS, Setyo Agung Nugroho ingin seluruh elemen tim melupakan hasil minor itu dan menatap ke depan dengan rasa optimistis.
"Kami masih banyak pertandingan yang harus dihadapi," kata Setyo Agung, dilansir dari laman resmi Liga 1, Selasa (1/5/2018).
"Terdekat, kami menjamu Persela dan itu wajib dimenangkan untuk bangkit dari dasar klasemen," ujarnya.
(Baca juga: Bukti Sepak Bola Thailand Lebih 'Paham' Agenda FIFA daripada Indonesia)
Dia menjelaskan, kekalahan menjadi pelecut semangat anak asuh Vincenzo Alberto Annese untuk segera berbenah.