Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Menanti Aksi Atep dan Airlangga di Madura

By Budi Kresnadi - Rabu, 2 Mei 2018 | 11:31 WIB
Gelandang Persib Bandung, Atep. (DOK. BOLA/BUDI KRESNADI)

Atep dan Airlangga Sucipto tampaknya tak sabar menunggu duel Persib Bandung kontra Madura United di Stadion Gelora Ratu Pamelingan, Pamekasan, Madura, Jumat (4/4/2018).

Maklum pada laga tandang ini, kedua pemain senior Persib tersebut berpeluang besar menjadi starter untuk pertama kalinya pada Liga 1 2018.

(Baca Juga: VIDEO - Kelas! Inilah Penyelamatan yang Bawa Keylor Navas Ukir Rekor di Liga Champions)

Kesempatan mereka untuk tampil sejak kick-off tak lepas dari absennya Supardi, Febri Hariyadi, serta Ezechiel N'Douassel.

Supardi belum bisa tampil karena masih menjalani sanksi larangan bermain, Febri bergabung dengan tim nasional, sedangkan Ezechiel mengalami masalah dengan paha kanannya.

(Baca Juga: Diprediksi Bakal Berlangsung Panas, Kapolrestabes Surabaya Serukan Hal Ini pada Bonek)

Sinyal bakal turunnya Atep dan Airlangga disampaikan langsung oleh pelatih Persib, Roberto Carlos Mario Gomez, usai latihan di Stadion Gelora Bandung Lautan Api, Kota Bandung, Selasa (1/5/2018).

"Kemungkinan Airlangga akan menggantikan Ezechiel. Pada posisi Supardi dan Febri kami bisa mainkan Atep," ucap Gomez.


Airlangga Sucipto saat ditemui di Bandara Husein Sastranegara, Kota Bandung, Jumat (29/12/2017).(FIFI NOFITA/BOLASPORT.COM)

Dengan formasi 4-4-2, Airlangga akan berduet dengan Jonathan Bauman di lini depan. Sementara Atep diplot sebagai gelandang bersama Oh In-kyun, Ghozali Siregar, serta Hariono atau Dedi Kusnandar.