Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Home United Vs Persija Jakarta - Ajang Reuni Dua Mantan Pemain Persib Bandung

By Irfa Ulwan - Selasa, 8 Mei 2018 | 13:27 WIB
Bek senior Persija, Maman Abdurahman ingin konflik sepak bola nasional segera usai pada hari ulang tahun PSSI yang ke-86. (SUCI RAHAYU/JUARA.NET)

Karena pemain bertahan asli Jakarta itu tahu persis bahwasanya Shahril adalah salah satu penyerang yang berbahaya.

(Baca Juga: Meski Tak Berhasil Curi Poin, Kehadiran Bobotoh Dinilai Bantu Performa Persib)

"Bertemu Shahril Ishak pasti senang karena dia adalah teman lama saya. Secara permainan, pastinya dia punya kualitas dan secara tim dia bisa bekerja sama dengan timnya. Jadi, dia harus diwaspadai," ujar Maman.

Oleh karena itu, Maman siap untuk 'menjegal' kawan lamanya tersebut.

Hal ini dilakukan agar lini pertahanan yang ia kawal tak dapat dibobol oleh sang karib yang pernah bersama-sama berkostum biru khas Persib pada musim 2010-2011 itu.

"Saya sudah mengerti gaya permainannya. Dia hebat juga sebagai penyerang, akan tetapi Insya Allah saya bisa mengatasinya," tutur pemilik nomor punggung 6 Persija Jakarta itu.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P