Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Persebaya Surabaya menggelar latihan di Stadion Segiri, Samarinda, Rabu (9/5/2018), jelang kontra Pusam Borneo FC di pekan kedelapan Liga 1 musim 2018.
Pada latihan yang diikuti 19 pemain itu, pelatih Persebaya Surabaya, Angel Alfredo Vera, menerapkan banyak taktik dan strategi, seperti penguatan organisasi permainan dalam gim ringan untuk menjaga performa pemain.
"Kita tadi latihan gim ringan, memantapkan taktik dan fisik untuk menjaga performa pemain dengan game ringan," kata Alfredo kepada wartawan, termasuk BolaSport.com.
(Baca Juga: Duh, Karena Hal Ini Mario Gomez Belum Tentu Bisa Bawa Persib ke Piala AFC 2019 Lewat Piala Indonesia)
Ppelatih asal Argentina ini mengaku nyaris semua pemain dalam kondisi siap untuk pertandingan nanti.
Sebuah kiriman dibagikan oleh BolaSport.com (@bolasportcom) pada
"Kondisi pemain semua bagus, hanya Ruben yang ada kendala di kaki kiri. Tapi, saya rasa tidak masalah, kita lihat besok," ujar Alfredo Vera usai latihan.
Melihat hasil negatif yang dicapai timnya saat melawan tim-tim asal Kalimantan, Alfredo berusaha meningkatkan performa sekaligus menerapkan formasi yang berbeda pada setiap laga.
(Baca Juga: Manchester United Siap Korbankan Anthony Martial demi Dapatkan Bocah Ajaib Borussia Dortmund)
Osvaldo Haay Cs sebelumnya menelan kekalahan saat menghadapi Barito Putera (1-2) dan Mitra Kukar (1-3).
Dengan memperbanyak taktik, pelatih yang sukses membawa Persebaya lolos ke Liga 1 ini optimistis timnya bisa meraih poin.
"Setiap pertandingan beda, kita sudah evaluasi. Selalu ada pelajaran dari setiap pertandingan, kita datang ke Kalimantan ini untuk meraih hasil positif," ucap Alfredo.
(Baca Juga: Asian Games 2018 - Inasgoc Gelar Coordination Commitee Meeting IX di Hotel Indonesia Kempinski)
Sementara itu, Misbakhus Solikin melihat kepercayaan diri semua pemain meningkat usai mengalahkan Arema FC.
"Kami dalam kondisi yang bagus, performa dan kepercayaan diri dalam tahap yang bagus. Kami optimistis bisa ambil poin di sini," ujar Mis, sapaan akrabnya.