Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Lawan Persija, Madura United Diteror Rekor Buruk Ini

By Nungki Nugroho - Kamis, 10 Mei 2018 | 19:28 WIB
Ekspresi pemain Madura United usai dikalahkan Persebaya Surabaya pada babak penyisihan Grup B Piala Gubernur Kaltim 2018 di Stadion Batakan Balikpapan, Kalimantan Timur, Sabtu (24/02/2018) malam. ( SUCI RAHAYU/BOLASPORT.COM )

Persija Jakarta yang akan menjamu Madura United pada pekan kedelapan Liga 1 2018 diuntungkan dengan catatan permainan Madura United.  

Pertemuan antara Persija Jakarta kontra Madura United akan digelar di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK) pada Sabtu (12/5/2018).

Dalam laga kali ini Persija diuntungkan dengan catatan permainan anak asuh Milomir Seslija di Liga 1.

Seperti diketahui, dari tujuh laga, Madura United mampu meraih empat kemenangan, satu hasil imbang dan tiga kekalahan.

(Baca Juga : Sempat Dicoret dari Timnas U-19 Indonesia, Jack Brown Raih Prestasi Mengesankan di Luar Negeri)


Pelatih Madura United, Milomir Seslija, memberi instruksi kepada timnya saat melawan Persibo Bojonegoro pada laga pembuka Piala Indonesia 2018 di Stadion Letjen Soedirman Bojonegoro, Jawa Timur, Selasa (08/05/2018) sore.(SUCI RAHAYU/BOLASPORT.COM)

Menariknya dari empat kemenangan, semuanya tidak diperoleh secara beruntun.

Terdapat pola menang kalah dan menang seri dalam tujuh laga skuat Sape Kerrab.

Madura United sama sekali belum pernah memetik kemenangan dalam partai tandangnya.

(Baca Juga : Awali Karier Sepak Bola di Eropa, Prestasi Pemuda Asal Bali Ini Langsung Mengesankan)