Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Persib Melompat Jauh di Klasemen jika Sukses Pertahankan Keunggulan atas Persipura

By Ferril Dennys Sitorus - Sabtu, 12 Mei 2018 | 20:09 WIB
Ezechiel N'Douassel dan Jonathan Bauman mempersembahkan gol Persib Bandung kontra Persipura Jayapura di Stadion Gelora Bandung Lautan Api, Kota Bandung, Sabtu (12/5/2018) malam WIB. (ALVINO HANAFI/ BOLASPORT.COM)

Persib Bandung unggul 2-0 atas Persipura Jayapura hingga menit ke-66.

Duel akbar Liga 1 2018 ini digelar di Stadion Gelora Bandung Lautan Api, Kota Bandung, Sabtu (12/5/2018) mulai pukul 18.30 WIB.

Gol pertama Persib Bandung itu dipersembahkan Ezechiel N'Douassel melalui titik putih penalti menit ke-28.

Persib mendapat hadiah penalti setelah Ezechiel N'Douassel dijatuhkan Yohanis Tjoe di kotak penalti Persipura.

Gol kedua Persib dicetak striker asal Argentina berusia 27 tahun, Jonathan Bauman, pada menit ke-66.

Menjelang duel ini, Persib berada di posisi ke-15 dengan nilai 8 dari 6 laga.

Jika bisa mempertahankan keunggulan hingga pertandingan berakhir, Persib melompat jauh sebanyak 8 tangga di klasemen sementara, yakni ke posisi ketujuh dengan nilai 11 dari 7 laga.

Persipura akan tetap di posisi pertama dengan nilai 14 dari 8 laga.

Namun, posisi klub berjuluk Mutiara Hitam itu bisa tergeser jika Madura United menang di kandang Persija Jakarta, Sabtu (12/5/2018) pukul 21.00 WIB.

Madura United berada di posisi kedua dengan nilai 13.

Jika Madura United gagal menang kontra Persija, masih ada PSM Makassar yang juga berpotensi memimpin klasemen.

PSM Makassar, yang berada di posisi ketiga dengan nilai 13, akan bertandang ke Arema FC, Minggu (13/5/2018) pukul 15.30 WIB.

 
 

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P