Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Andritany Gabung Latihan Persija, Apakah Diturunkan Saat Lawan Persipura?

By Mochamad Hary Prasetya - Rabu, 23 Mei 2018 | 04:38 WIB
Kiper Persija Jakarta, Andritany Ardhiyasa, beraksi pada laga final Piala Presiden 2018 kontra Bali United di Stadion Utama GBK pada Sabtu (17/2/2018). (HERKA YANIS PANGARIBOWO/BOLASPORT.COM)

Kiper Persija Jakarta, Andritany Ardhiyasa, sudah mulai ikut berlatih bersama dengan timnya di Lapangan Sutasoma, Halim, Jakarta Timur, Selasa (22/5/2018). 

Lantas apakah kehadiran Andritany sudah bisa memperkuat Persija saat menjamu Persipura Jayapura dalam laga ke-10 Liga 1 2018 di Stadion Pakansari, Cibinong, Kabupaten Bogor, Jumat (25/5/2018).

Pelatih Persija, Stefano Cugurra, mengatakan bahwa kemungkinan besar kiper nomor satu di Indonesia itu masih belum bisa dimainkan.

Sebab, Andritany baru saja bergabung latihan bersama Persija setelah pasca mengalami cedera keretakan pada bagian wajahnya.

Pelatih yang akrab disapa Teco itu tidak tahu kapan Andritany bisa sembuh.

Ia harus berkomunikasi terlebih dahulu dengan dokter tim Persija terkait kapan Andritany bisa berlatih full dengan rekan-rekannya.

(Baca juga: Jadwal Final Liga Champions 2018 - Real Madrid Vs Liverpool FC)


Pelatih kiper Persija Ahmad Fauzi (dua dari kiri) dan tiga kiper yakni Daryono (kiri), Rizky Darmawan (tiga dari kiri), dan Andritany Ardhiyasa (paling kanan).(MEDIA PERSIJA JAKARTA)

Persija juga masih memiliki Daryono dan Rizky Darmawan untuk menggantikan Andritany.

Sementara untuk Gianluca Rossy saat ini sedang berada di Yogyakarta untuk mengikuti pemusatan latihan bersama timnas U-19 Indonesia sampai 27 Mei 2018.

"Kalau menanyakan kapan sembuhnya saya tidak tahu, lebih baik kamu tanya ke dokter tim saja," kata Teco saat ditemui BolaSport.com di Lapangan Sutasoma, Selasa (22/5/2018) malam.

"Saya berharap ia bisa segera pulih," ucap pelatih asal Brasil tersebut.

Andritany terlihat hanya berlatih di pinggir lapangan untuk melakukan pemanasan dan menggenjot sepeda statis.

(Baca juga: Jadwal Lengkap Piala Dunia 2018, Awal dan Akhir di Moskwa)

Ia tidak bergabung dengan Ismed Sofyan dkk untuk melakukan sesi latihan taktik dan strategi jelang melawan Persipura.

"Dia memang sudah mulai latihan tapi jangan dahulu dengan bola. Dia hanya boleh berlatih gym, pemanasan, dan aerobik saja. Tentunya harus diawasi oleh dokter tim agar ia bisa segera sembuh," kata Teco.

Mantan kiper Sriwijaya FC itu mengalami cedera saat membela timnas Indonesia di ajang PSSI Anniversary Cup 2018 pada awal Mei.

Cedera itu yang membuat Andritany harus beristirahat selama tiga bulan ke depan.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P