Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Fakta Unik, Persipura Selalu Kalah dengan 'Kucing Besar'

By Nungki Nugroho - Sabtu, 26 Mei 2018 | 15:39 WIB
Pemain Persipura berpose bersama sebelum melakoni laga kontra tuan rumah Sriwijaya FC pada laga pekan keempat Liga 1 2018 di Stadion Gelora Sriwijaya, Jakabaring, Palembang, 14 April 2018. ( Liga-Indonesia.id )

 Hingga pekan kesepuluh Liga 1 2018, Persipura Jayapura harus menelan tiga kekalahan kala berjumpa tiga tim dengan nama besar.

Meski memuncaki klasemen sementara Liga 1 2018, Persipura Jayapura tetap dalam kondisi goyah.

Tim berjulukan Mutiara Hitam tersebut baru saja dikalahkan oleh Persija Jakarta dengan skor 0-2 pada pekan kesepuluh Liga 1 2018, Jumat (25/5/2018).

Kekalahan dari Macan Kemayoran tersebut menambah catatan minor kala Boaz Solossa dan kawan-kawan melakoni laga tandang.

Dengan hasil tersebut, Persipura belum mencicipi kemenangan dari 5 laga tandang yang dilakoninya. Rinciannya, Persipura menelan dua hasil imbang dan tiga kekalahan. 

(Baca Juga: Luis Milla Disodori Dua Striker Muda Pembunuh Tim Juara)

Pada pekan keenam Liga 1 2018, Persipura harus menerima kekalahan 1-3 dari Singo Edan, julukan Arema FC, di Stadion Kanjuruhan, Kabupaten Malang, Jumat (27/4/2018).


Pemain dan ofisial Persipura Jayapura melakukan doa bersama menjelang laga melawan Arema FC pada pekan ke-15 Liga 1 di Stadion Kanjuruhan Kabupaten Malang, Jawa Timur, Minggu (16/07/2017) malam. ( SUCI RAHAYU/BOLASPORT.COM )

Selanjutnya, giliran Maung Bandung, julukan Persib Bandung, yang sukses menaklukkan Persipura dengan skor 2-0 pada pekan kedelapan Liga 1 2018 di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Bandung, Sabtu (12/5/2018).

Tak ayal, kini sang Mutiara Hitam harus pasrah menjadi mangsa keganasan tiga tim dengan nama julukan binatang buas di Liga 1 2018.