Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Pelatih PSIS Semarang, Vincenzo Alberto Annese menginginkan anak asuhnya bisa memenangi laga melawan Mitra Kukar. PSIS jadi tuan rumah pada pekan ke-11 Liga 1 2018 di Stadion Moch Soebroto, Magelang, Senin (22/5/2018).
Kemenangan menjadi harga mati PSIS Semarang yang tengah dalam kondisi terpuruk.
Bagaimana tidak, skuat berjulukan Mahesa Jenar kini berada di papan bawah klasemen setelah performa tim yang tak kunjung membaik.
Bahkan, anak asuh Vincenzo Alberto Annese harus menelan kekalahan pada tiga pekan beruntun.
(Baca juga: Laga Klub Elite Liga Thailand Harus Ganti Hari Karena Konser K-Pop)
Disampaikan oleh Annese, ada beberapa hal yang perlu diperbaiki oleh tim Mahesa Jenar.
(Baca Juga: Luar Biasa, Berita Kemenangan Persija Atas Persipura Tersorot oleh Media Asing)
"Kami perlu memperbaiki lini pertahanan dan mental pemain," kata Annese, seperti dikutip Bolasport.com dari Tribun Jateng.
"Kami beberapa kali kecolongan gol dan pemain kurang konsentrasi," tuturnya menambahkan.
Pelatih berlisensi Pro UEFA tersebut menginginkan anak asuhnya untuk segera bangkit dan memenangi laga pekan 11 ini.
(Baca Juga: Arema FC Jadi Korban Keangkeran Kandang Dua Tim Promosi)
"Sekarang, kami berada di posisi terbawah papan klasemen sementara," ucap Annese.
"Kami harus memenangi pertandingan supaya tidak terdegradasi," ujar pelatih asal Italia itu.
Pada laga pekan ke-11 melawan Mitra Kukar, PSIS diuntungkan karena bertindak sebagai tuan rumah.
Namun, PSIS tetap harus mewaspadai lini serang Mitra Kukar yang diisi oleh top scorer Liga 1 saat ini, Fernando Rodriguez Ortega.
(Baca Juga: Fakta Unik, Persipura Selalu Kalah dengan 'Kucing Besar')