Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Bek Bhayangkara FC, Vladimir Vujovic akan menghadapi mantan tim yang pernah ia bela selama empat musim yakni Persib Bandung pada Kamis (31/5/2018). Laga ini akan tersaji di Stadion Gelora Bandung Lautan Api, Kota Bandung.
Pertandingan antara tuan rumah Persib Bandung kontra juara bertahan Liga 1, Bhayangkara FC tentunya memiliki makna yang mendalam bagi Vladimir Vujovic.
Tak hanya sekedar pernah membela Maung Bandung, Vujovic pun pernah membawa Persib merengkuh trofi juara Indonesia Super League (ISL) 2014, setelah penantian panjang selama 19 tahun.
(Baca juga: Piala Dunia 2018 - Jadwal Lengkap Grup D, Lionel Messi Langsung Bertemu Tim Debutan)
Jelang laga kontra Persib, Vujovic mengaku merasa ada yang aneh lantaran kini ia datang ke Bandung untuk menantang Persib.
"Ini agak sedikit aneh karena saya harus melawan Persib. Tetapi tentunya saya profesional dan akan barmain seratus
persen untuk Bhayangkara," ujar Vujovic kepada BolaSport.com.
"Di mana pun saya bermain, saya selalu memberikan seratus persen bagi tim. Begitu pun saat saya bermain untuk Persib," tuturnya.
(Baca juga: Sebelum Berjuang di Indonesia pada Juli 2018, Timnas U-19 Malaysia Jalani Agenda Berat)
Bila nantinya Vujovic berhasil membobol gawang Persib, pemain asal Montenegro ini berjanji tak bakal melakukan selebrasi.
Hal tersebut ia lakukan sebagai ungkapan rasa hormat kepada Persib.
Kendati demikian, Vujovic pun berujar bahwa ia akan berusaha keras membobol gawang Persib dan memberikan kemenangan untuk Bhayangkara FC.
(Baca juga: Menuju Piala AFF 2018, Pelatih Timnas Malaysia Galau karena Keadaan Pemain Mereka)
"Saya akan melakukan apapun untuk mencetak gol dan memenangi pertandingan, Tetapi tentunya, saya tak bakal merayakan gol," ujar Vlado, sapaan Vujovic.
"Saya respek pada Persib karena saya menghabiskan banyak musim bersama mereka," ujarnya.
Selama empat musim membela Persib, Vujovic pernah mengeluarkan buku yang diberi judul Hati Biru.
(Baca juga: Tuan Rumah Sempat Tertinggal, Persebaya Vs Persipura Tanpa Pemenang)
Dalam buku tersebut, Vujovic menuangkan pengalamannya selama menjalani karier untuk klub kebanggaan bobotoh itu.