Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Ideal, Komposisi Pemain Seperti Ini Jadi Bukti Persib Perkasa Menghadapi Lawan-lawannya

By Metta Rahma Melati - Rabu, 30 Mei 2018 | 15:40 WIB
Pemain Persib Bandung, Jonathan Bauman (kiri) dan Oh In-kyun, saat tampil melawan PSM Makassar pada pekan kesepuluh Liga 1 2018 di Stadion GBLA, Bandung, Rabu(23/05/18). ( MUHAMMAD BAGAS/BOLASPORT.COM )

Persib Bandung akan menjamu juara Liga 1 2017, Bhayangkara FC, di Stadion Gelora Bandung Lautan Api, Kamis (31/5/2018).

Menjamu Bhayangkara FC, Persib tidak bisa diperkuat empat pemainnya.

Empat pemain yang bakal dipastikan absen ialah Victor Igbonefo, Febri Hariyadi, kapten Supardi Nasir, dan Ezechiel N'Douassel.

Victor Igbonefo dan Febri dipanggil untuk pemusatan latihan timnas U-23 Indonesia.

Sedangkan Supardi Nasir dan Ezechiel N'Douassel terkena akumulasi kartu kuning.

Padahal Persib memiliki kecenderungan untuk menang jika menerapkan formasi dengan pemain tertentu.

(Baca Juga: Striker Persebaya Ini Minta Maaf Tak Bisa Jebol Gawang Persipura Jayapura)

Sepertinya, Persib memiliki komposisi pemain yang ideal jika berkaca dari dua laga melawan tim besar seperti PSM Makassar dan Persipura Jayapura.

Persib meraih kemenangan dengan skor 3-0 atas PSM Makassar dan menaklukkan Persipura Jayapura dengan skor 2-0.

Di dua laga itu, Persib tampil apik dengan memainkan 11 pemain yang sama.