Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Siapkan Kado Terbaik untuk Bobotoh, Mario Gomez Ucapkan Terima Kasih Sekaligus Permintaan Maaf

By Adif Setiyoko - Jumat, 1 Juni 2018 | 20:40 WIB
Ekspresi pelatih Persib Bandung, Roberto Carlos Mario Gomez, saat mengawal timnya melawan PSM Makassar pada pekan kesepuluh Liga 1 2018 di Stadion GBLA, Bandung, Rabu(23/05/18). (MUHAMMAD BAGAS/BOLASPORT.COM )

Pelatih Persib Bandung, Roberto Carlos Mario Gomez, mengapresiasi dukungan penuh para Bobotoh yang mamadati Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Bandung, saat melawan Bhayangkara FC pada Kamis (31/5/2018). 

Mario Gomez menaruh respek khusus terhadap kreativitas bobotoh yang menyajikan koreo tiga dimensi di tribune timur stadion.

Koreografi tersebut menggambarkan sosok Mario Gomez yang tengah memegangi bola sambil melihat ke arah lima orang pemain Persib yang saling berangkulan.

"Terimakasih untuk Bobotoh. Ini sebuah kehormatan besar bagi saya. Ini kedua kalinya kalian menampilkan saya dalam sebuah kreasi yang luar biasa," kata Mario Gomez, dilansir dari laman resmi Persib.

(Baca juga: Duo Jebolan Timnas U-19 Asuhan Indra Sjafri Masih Jadi yang Terbaik di Timnas U-23)

"Tetapi, maafkan saya karena kemarin belum bisa membawa hasil yang baik untuk kalian semua," katanya menambahkan.

Pada laga pekan ke-12 kompetisi Liga 1 musim 2018, skuat Maung Bandung harus menelan pil pahit setelah ditundukkan Bhayangkara FC dengan skor tipis 0-1.

Gol bunuh diri Jonathan Bauman pada menit ke-55 membuat Bhayangkara FC pulang membawa 3 poin.


Koreografi yang ditampilkan oleh bobotoh pada laga Persib Bandung kontra Bhayangkara FC di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Kamis (31/5/2018). ( persib.co.id )

Kekalahan ini sekaligus menjadi kekalahan di kandang untuk yang pertama kalinya bagi skuat besutan Mario Gomez di Liga 1 musim ini.

Pelatih asal Argentina itu pun bertekad membalas semua dukungan Bobotoh dengan penampilan lebih baik di laga selanjutnya.

(Baca juga: Batal Berseragam Timnas U-23, Kekecewaan dan Kesedihan Berkecamuk di Hati Winger Bali United)

Selain itu, Mario Gomez bertekad untuk mempersembahkan kemenangan saat menghadapi tuan rumah PSMS Medan di Stadion Teladan, Medan, Senin 5 Juni 2018 mendatang.

"Saya harus memberikan mereka kemenangan di next game. Karena itulah hadiah yang terbaik untuk mereka," tandas Gomez

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P