Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Persib Bandung langsung bergegas setelah dipecundangi Bhayangkara FC dengan skor tipis 0-1 di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Bandung pada Kamis (31/5/2018).
Usai laga yang menyakitkan itu, pelatih Persib Bandung, Roberto Carlos Mario Gomez tidak meliburkan tim yang ditukanginya tersebut.
Gomez langsung menghadapkan anak-anak besutannya dengan persiapan sebelum terbang ke Medan untuk menantang tuan rumah, PSMS Medan, Selasa (5/6/2018).
Bojan Malisic dkk bakal kembali melahap porsi latihan yang telah disiapkan pelatih asal Argentina itu.
(Baca Juga: Simon McMenemy Senang Dapat Hasil Baik di Partai Remedialnya)
Hal ini tidak lain lantaran Maung Bandung dihadapkan dengan waktu yang cukup mepet.
Belum lagi perjalanan Bandung-Medan terbilang cukup melelahkan.
[OPINI] Persebaya Surabaya, Papua, dan Drama di Panggung Sepak Bola Nasional https://t.co/4IKoi4BXZN
— BolaSport.com (@BolaSportcom) June 1, 2018
Tak pelak, Gomez ingin benar-benar memaksimalkan persiapan yang hanya dua hari tersebut.
"Kami harus memanfaatkan waktu untuk persiapan melawan PSMS. Kami hanya punya waktu persiapan dua hari saja sebelum berangkat ke Medan," ujar Gomez, lansir BolaSport.com dari laman resmi klub.
(Baca Juga: Diproyeksi Menggantikan Beto Kala Bersua Persela, Pemain Ini Malah Malu-malu Kucing)