Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Madura United akan menjamu Bali United dalam pekan ke-12 Liga 1 yang akan dihelat di Stadion Gelora Bangkalan, Minggu (3/6/2018).
Madura United saat ini berada di posisi kelima klasemen dengan 17 poin.
Sementara Bali United berada di urutan ke-15 klasemen dengan 13 poin.
Kedua tim membutuhkan kemenangan untuk mendongkrak posisi mereka di tabel klasemen, terlebih untuk Bali United.
Hanya Bintang Real Madrid Ini yang Tak Peduli dengan Kepergian Zinedine Zidane, Ada Dendam? https://t.co/xSQ8XNE9sA
— BolaSport.com (@BolaSportcom) 2 Juni 2018
Dua laga terakhir Bali United tidak meraih kemenangan.
Tim besutan Widodo C Putri itu kalah 0-2 dari Borneo FC dan ditahan imbang Persib Bandung dengan skor 0-0.
Melawan Madura United, sejumlah pemain Bali United mendapatkan dukungan dari pelatih klub Liga Belanda.
(Baca Juga: Rafael Berges Senang Mitra Kukar Keluar dari Mimpi Buruk)
Tiga pemain berdarah Belanda, yakni Stefano Lilipaly, Irfan Bachdim, dan Nick van der Velden, mendapat semangat dari pelatih klub MASV Arnhem.
MASV Arhem musim ini dibesut oleh mantan striker timnas Indonesia, Jhonny van Beukering.